Judul : Materi Pendidikan PENDAMPINGAN SEKOLAH PELAKSANA KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019
link : Materi Pendidikan PENDAMPINGAN SEKOLAH PELAKSANA KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Materi Pendidikan PENDAMPINGAN SEKOLAH PELAKSANA KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Pada kesempatan ini penulis BLOG PRAKARYA INDRAMAYU ingin mengutarakan proses jalannya pendampingan Kurikulum 2013 bagi guru sasaran yang terlibat langsung dalam proses pendidikan, yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kesinambungan pemahaman Kurikulum 2013 dan ketersediaan sumber daya pendidikan dalam pelaksanaan Kurikulum 2013 di masing-masing satuan pendidikan.
Pendampingan Kurikulum 2013 adalah proses pemberian bantuan penguatan pemahaman dan pelaksanaan Kurikulum 2013 di satuan pendidikan yang dilakukan oleh tim pendamping kepada guru sasaran agar tahu, mau dan mampu menerapkan pembelajaran di sekolah. Pendampingan menjadi alat pemberdayaan dan pengembangan personal yang ampuh dan efektif dalam membantu seseorang mengembangkan karirnya. Dengan pendampingan Kurikulum 2013, akan meningkatkan kompetensi dan penyiapan implementasi Kurikulum 2013.
Kegiatan pendampingan Kurikulum 2013 secara operasional menggunakan skema dana Bantuan Pemerintah yang disalurkan oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) kepada Sekolah Induk Klaster (Dalam hal ini penulis BLOG PRAKARYA INDRAMAYU berperan langsung sebagai IK pada mata Pelajaran Prakarya di Induk Klaster SMP NU Losarang Kabupaten Indramayu) Bantuan Pemerintah pendampingan Kurikulum 2013 diberikan kepada Sekolah Induk Klaster digunakan untuk pelaksanaan pendampingan yang meliputi kegiatan in service learning dan on the job learning yang dilaksanakan di sekolah sasaran pelaksana kurikulum 2013. Secara umum pendampingan implementasi Kurikulum 2013 bertujuan untuk meningkatkan mutu pelaksanaan pembelajaran di sekolah Sasaran Kurikulum 2013 berdasarkan konsep dan kebijakan Kurikulum 2013. Adapun dokumen yang digunakan IK untuk pelaporan kegiatan tersebut meliputi :
1. F-1 Agenda Kegiatan On The Job Learning
2. F-2 Analisis Materi dalam Buku Pelajaran
3. F-3 Pengamatan Praktek Pembelajaran
4. F-4 Telaah RPP
5. F-5 Rencana Tindak Lanjut dan Hasil Perbaikan Permasalahan
6. F-6 Jurnal Kegiatan Instruktur Pendamping
7. F-7 Daftar Hadir Pendampingan On The Job Learning
8. Surat Tugas Instruktur Pendamping
9. Bukti Pengiriman Laporan Online melalui Aplikasi SP3K
10. Dokumentasi Kegiatan
Dari 10 item harus di miliki oleh seorang IK dan di laporkan secara online pada alamat website : http://sp3k.lpmpjabar.go.id untuk dijadikan barang bukti bahwa IK tersebut sudah melakukan tugasnya melakukan bimbingan pada Guru Sasaran
Adapun dokumentasi kegiatan diantaranya ada foto antara kepala sekolah dengan semua ik, kepala sekolah, IK dan Guru Sasaran, Bimbingan IK pada guru sasaran, dan Proses Pembelajaran Guru Sasaran ketika mengajar di kelas didampingi IK.
Contoh dokumentasi pendampingan kurikulum 2013 tahun pelajaran 2018/2019 yang dilaksanakan di Induk Klaster SMP NU Losarang Kabupaten Indramayua
Dokumentasi Kepala Sekolah Dengan IK
Dokumentasi Analisis Materi dalam Buku Pelajaran, Telaah RPP dan Rencana Tindak Lanjut
Pengamatan Praktek Pembelajaran
Demikianlah Artikel Materi Pendidikan PENDAMPINGAN SEKOLAH PELAKSANA KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Sekianlah artikel Materi Pendidikan PENDAMPINGAN SEKOLAH PELAKSANA KURIKULUM 2013 TAHUN PELAJARAN 2018/2019 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman kami, Kami yakin masih banyak kekurangan dalam makalah ini, Oleh karena itu kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan artikel ini.